Peringati HUT Ke-1 ILDI Jabar, Gelorakan Memasyarakatkan Olah Raga

 


Bandung.Swara Wanita Net.-DPD Ikatan Langkah Dansa Indonesia (ILDI) Provnsi Jawa Barat menggelar HUT Ke-1 bertempat di Mikko Mall Kota Bandung.Senin 6 Februari 2023.


Ketua Ikatan Langkah Dansa Indonesia (ILDI) Provnsi Jawa Barat Hj.Sari Sundari, S.Sos.MM menuturkan sebetulnya  HUT ILDI Tanggal 24 Januari akan tetapi pelaksanannya di undur jadi Bulan Februari, ini memang sebelum ada DPD ILDI Jawa Barat memang kepengurusan  di tingkat wilayah sudah ada dulu di Tingkat Kabupaten/Kota, mereka langsung menginduk ke pusat inorga.Karena kami induknya dibawah Kormi  merupakan induk olah raga masyarakat , kita ketahui di Dispora Jawa Barat ada Koni dan Kormi. Keberadaan ILDI berada di bawah naungan Kormi ujar Hj.Sari.



Lebih jauh Hj.Sari Sundari yang juga merupakan Anggota Komisi V DPRD Provinsi Jawa Barat mengatakan Alhamdulillah di Jawa Barat ILDI sudah ada di 9 Kabupaten/Kota seperti di Kota Depok, Kota Bogor, Kabupaten Bogor, Kabupaten Bekasi, Kota Bekasi, Kabupaten Bandung, Kota Sukabumi dan Kota Bandung. Ini memang kami masih banyak Pekerjaan Rumah (PR), untuk selalu mensosialisasikan kepengurusan ini untuk terbentuk di 27 Kabupaten/Kota, jadi ILDI ini turut serta dalam memasyarakatkan olah raga, khususnya olah raga  yaitu olah raga rekreasi yaitu olah raga yang sifatnya massal  yaitu olah raga yang mudah di terima olah masyarakat dan memang olah raga bukan prestasi jadi kita berkontribuasi untuk masyarakat untuk olah raga dan tentunya untuk menuju Indonesia  Sehat Tahun 2045 tegas Hj.Sari Sundari.


Berbagai program ILDI Jawa Barat terus dilakukan, selain membuat kompetisi, setiap tahun ILDI selalu ada gerakan-gerakan baru dan ada juga workshop nya dilakukan oleh pusat, biasanya memberikan creao-creao baru yang akan kita sosialisasikan  dan kita pertandingkan  karena ILDI ini Langkah Dansa ini berawalnya dari sanggar-sanggar senam, biasanya ada kompetisi dan memang untuk ILDI ini ada tingkatan usia yaitu usia remaja, usia dewasa dan usia lansia jelasnya.



Dorongan dari Pemprov Jabar untuk DPD  ILDI Jawa Barat sangat dibutuhkan, hal ini disebabkan Provinsi Jawa Barat akan menjadi tuan rumah penyelenggaraan Fornas ILDI ke-VII yang berlangsung bulan Juli 2023 di Kabupaten Bandung  dan berharap Pemerintah khususnya Pemerintah Jawa Barat dapat mensupport sehingga Fornas ILDI ke-VII berjalan sukses dan meraih prestasi pungkas Hj.Sari Sundari.


HUT Ke-1 DPD ILDI Jabar dilakukan pemotongan tumpeng dan kue oleh Ketua ILDI Hj.Sari Sundari yang diberikan kepada Ketua Umum ILDI Pusat Ibu Ambar Susilastuti. Turut hadir pengurus DPW ILDI Kabupaten/Kota se-Jawa Barat, perwakilan Dispora Jabar, perwakilan Kormi Kabupaten Bandung, Kormi Kota Bandung (Dispora) Kota Bandung, Edy Marwoto, perwakilan Kormi Pusat serta tamu undangan lainnya.Pada kesempatan tersebut menampilkan Angklung Saung Udjo serta SLB BC NIKE ARDILLA. 

(red)

Posting Komentar

0 Komentar